Asnawi Sempat Disiapkan untuk Main di Babak Kedua
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, sebenarnya memiliki skenario untuk memainkan Asnawi Mangkualam di babak kedua.
Seperti diketahui, dalam laga K-League 2 pada Minggu (1 Agustus 2021), Asnawi Mangkualam tidak dimainkan Ansan Greeners di pertandingan kandang melawan Jeonnam Dragons.
Setelah kekalahan beruntun dari Busan IPark dan Gimcheon Sangmu, manajer Kim Gil-sik ingin melakukan perubahan untuk menyegarkan tim.
Selain Asnawi Mangkualam, penyerang Kim Ryun-do yang biasa menjadi starter juga duduk di bangku cadangan.
“Kim Ryun-do, Asnawi, dan Choi Geon-joo memiliki kecepatan. Saya pikir jika para pemain itu masuk di babak kedua dan memainkan peran yang baik, itu akan membawa hasil,” kata Kim Gil-sik sebelum pertandingan di Sports-g.com.
Faktanya, Kim Ryun-do masuk di menit 24 karena Robson cedera. Sementara penyerang Choi Geon-joo main di menit ke-54.
Ansan Greeners hanya melakukan dua pergantian pemain. Kim Gil-sik beralasan ingin mengamankan skor imbang 1-1 untuk memutus rangkaian hasil buruk. Pergantian pemain hanya terjadi di lini depan.
“Saya harus mematahkan kekalahan beruntun terlebih dahulu,” kata Kim Gil-sik.
“Saya pikir ini untuk pertama kalinya saya hanya melakukan dua pergantian pemain,” lanjut sang pelatih.