Sampai Pekan Keempat, Penyerang TC Timnas Belum Mencetak Gol di Liga 1

Pekan kelima Liga 1 2021-2022 akan berputar pada 27-29 September 2021. Salah satu yang dinanti adalah para penyerang anggota skuad TC Timnas pada 19-30 September 2021 mampu mencetak gol pertamanya di Liga 1 musim ini.

Muhammad Rafli (Arema FC), Kushedya Hari Yudo (Arema FC), Ezra Walian (Persib), Dedik Setiawan (Arema FC), dan Taufik Hidayat (Persija) belum mencetak gol di Liga 1 2021-2022.

Pemain lini ofensif lain di skuad TC Timnas pada 9-30 September 2021 juga belum menunjukkan ketajamannya di Liga 1. Osvaldo Haay (Persija) dan Irfan Jaya (PSS) masih nirgol di Liga 1 musim 2021-2022.

Mencetak gol sangat penting untuk kepercayaan diri mereka. Apalagi, jika terpilih, mereka bersama Timnas akan menghadapi pertandingan penting, yakni play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan China Taipei pada awal Oktober 2021 di Thailand.

Sejauh ini penyerang Indonesia yang paling tajam di Liga 1 2021-2022 adalah Ilija Spasojevic. Sayangnya Ilija Spasojevic tidak dipanggil untuk TC Timnas pada 19-30 September 2021.

Ilija Spasojevic sudah mencetak empat gol bersama Bali United. Ilija Spasojevic masing-masing mencetak satu gol ke gawang Barito Putera dan Persib serta dua gol ke gawang Persita.

Penyerang lain Indonesia yang cukup tajam di Liga 1 2021-2022 adalah Hari Nur Yulianto dari PSIS. Hari Nur Yulianto sudah mencetak tiga gol, yakni satu gol ke gawang Persija dan dua ke Persiraja.

Pemain ofensif lain yang tajam di Liga 1 adalah Ilham Udin Armaiyn. Ilham Udian Armaiyn mencetak tiga gol untuk PSM, yakni masing-masing satu gol ke gawang Arema, Madura United, dan Persik.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!