Skuad Timnas Indonesia U19 Siap Menjalani Latihan Lebih Keras di Yeongdeok Korea Selatan
Skuad tim nasional Indonesia U19 telah berada di Yeongdeok Korea Selatan untuk memulai latihan setelah sebelumnya menjalani karantina satu pekan di Seoul.
Skuad Timnas Indonesia U19 tiba di Yeongdeok pada Sabtu siang (19/3/2022) setelah menempuh perjalanan darat sekitar empat jam dari Seoul.
“Kita telah melewati masa karatina dengan cukup baik, dengan intensitas tinggi juga saat latihan secara virtual. Hari ini kita akan menuju Yeongdeok untuk latihan yang lebih keras lagi, dan kita siap”, kata bek Marcell Januar.
“Di Yeongdeok nanti, latihan akan lebih keras. Saya akan berjuang sepenuh hati untuk melaksanakan latihan dengan baik, untuk bisa masuk dalam skuad. Apalagi kita akan menjalani 10 laga ujicoba”, ujar penyerang Alfryanto Nico.
Beberapa jam setelah tiba di Yeongdeok, skuad Garuda Muda langsung menjalani latihan sore di lapangan dengan menu pemulihan setelah menempuh perjalanan darat.