Shin Tae-yong Menjabarkan Kekurangan Timnas Indonesia U23
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa Garuda Muda perlu banyak perbaikan agar bisa menjadi juara di SEA Games 2021.
Dikutip dari laman pssi.org, Shin Tae-yong menjabarkan kekurangan Timnas Indonesia U23 pada pertandingan melawan Daejeon Hana Citizen yang berakhir dengan skor 2-3 pada Rabu (27/4/2022) di Daejeon World Cup Stadium, Daejeon, Korea Selatan.
“Secara fisik memang menjadi baik, tapi isi pertandingan sangat tidak puas, secara mental menurun. Mungkin ini karena uji coba terakhir dalam training camp,” kata Shin Tae-yong.
“Saya tegaskan kepada pemain, harus selalu lihat situasi sebelum mendapat bola, prediksi, dan antisipasi. Maksudnya lawan memegang bola, para pemain harus prediksi datang dan ambil bola dari lawan. Itu harapan saya,” tambah Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong mengatakan Timnas harus segera meningkatkan performa mereka agar bisa mewujudkan target meraih medali emas SEA Games 2021, yang akan berputar pada 6-22 Mei 2022 di Vietnam.
Skuad Timnas U23 akan kembali ke Indonesia pada 29 April 2022. Setelah itu skuad Garuda Muda akan berangkat ke Vietnam pada 3 Mei 2022.
Sebelum melawan Daejeon Hana Citizen, Timnas Indonesia U23 mencatat hasil menang 4-2 atas Andong Science College dan kalah 0-2 dari Pohang Steelers.