PSSI Mulai Negosiasi Cari Lawan Timnas di FIFA Matchday Juni dan November 2023

Foto: PSSI

PSSI tidak mau dikejar waktu lagi dalam mencari lawan Timnas Indonesia di FIFA matchday, seperti untuk periode Maret 2023.

Saat negara-negara lain di Asia sudah mendapatkan dan mengumumkan lawan di FIFA Matchday pada 20-28 Maret 2023 ini, PSSI sampai Jumat sore (10/3/2023) masih belum mengumumkan siapa lawan Timnas.

“Nanti jam 10 malam akan diputuskan. Saya tidak bisa mengumumkan sebelum ada kepastian surat-menyurat,” kata Ketum PSSI Erick Thohir kepada wartawan di Jakarta pada Jumat (10/3/2023).

PSSI menilai persiapan untuk FIFA Matchday Maret 2023 terlalu mepet.

Tidak mau seperti itu lagi, rapat Komite Eksekutif PSSI pada Jumat (10/3/2023) memutuskan untuk mulai bernegosiasi mencari lawan Timnas pada FIFA Matchday Juni 2023 dan November 2023.

“Kami sepakati buat agenda uji coba Timnas Indonesia pada Juni dan November PSSI mulai negosiasi dengan kandidat negara calon lawan. Jangan lagi serba mendadak. Semua sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari,” kata Erick Thohir di laman pssi.org.

“PSSI mendorong agar penyusunan jadwal uji coba di FIFA Matchday sudah rapi hingga tahun depan,” ujar Erick Thohir.

Untuk FIFA Matchday September dan Oktober 2023, Timnas Indonesia kemungkinan besar tampil di babak awal Kualifikasi Piala Dunia 2026.

error: Content is protected !!