Empat Pemain Timnas U20 di Timnas Senior untuk Lawan Burundi
Shin Tae-yong memanggil empat pemain Timnas U20 ke Timnas senior untuk pertandingan persahabatan melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023. Tampaknya ini menjadi bagian dari langkah Shin Tae-yong untuk mematangkan mereka menuju Piala Dunia U20.
Muhammad Ferarri
Shin Tae-yong selalu memanggil Muhammad Ferarri pada tiga TC terakhir Timnas senior, yakni pada FIFA Matchday melawan Curacao pada September 2022, persiapan Piala AFF pada November-Desember 2022, dan sekarang melawan Burundi.
Muhammad Ferarri sudah satu kali bermain untuk Timnas senior. Anak Jagakarsa Jakarta ini tampil sebagai pemain pengganti di pertandingan melawan Curacao pada September 2022 di Stadion Pakansari Cibinong.
Muhammad Ferarri memang layak berada di Timnas senior, mengingat dia tampil baik bersama Persija di Liga 1 dan bersama Timnas U20 di Piala Asia AFC U20 2023.
Dzaky Asraf
Dzaky Asraf untuk kedua kali mendapat panggilan Shin Tae-yong ke Timnas senior. Sebelumnya dia mengikuti TC persiapan Piala AFF di Bali pada November-Desember 2022, tapi tak terpilih masuk skuad ke turnamen.
Dzaky Asraf menjadi pemain utama Timnas U20 di posisi bek sayap kanan sejak pertama kali dipanggil Shin Tae-yong pada Oktober 2022.
Pemain asal Kabupaten Polewari Mandar Sulawesi Barat ini bermain penuh dalam tiga pertandingan Timnas U20 di Piala Asia AFC 2023. Cepat dan tidak kenal menyerah. Itulah ciri permainannya.
Daffa Fasya
Penampilan gemilang di Piala Asia AFC U20 2023 mengantar Daffa Fasya untuk pertama kali mendapat panggilan ke Timnas senior, meski belum pernah bermain untuk Borneo FC di Liga 1.
Daffa Fasya melakukan sejumlah penyelamatan gemilang di pertandingan melawan Irak, Suriah, dan Uzbekistan. Kiper asal Majalengka ini tidak kebobolan di pertandingan melawan Suriah dan Uzbekistan.
AFC menempatkan Daffa Fasya dalam lima besar pemain dengan penampilan terbaik sampai babak perempat final Piala Asia AFC U20 2023. Wajar kalau jebolan program Garuda Select ini naik ke Timnas senior, mengisi tempat Muhammad Riyandi yang cedera.
Doni Tri Pamungkas
Pemanggilan Doni Tri Pamungkas ke Timnas senior tidak terlalu mengejutkan. Pemain kelahiran 11 Januari 2005 ini bisa menjadi pembeda saat tampil bersama Persija di Liga 1.
Doni Tri Pamungkas juga menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas U20. Pemain asal Boyolali ini selalu menjadi starter di tiga pertandingan Garuda Muda di Piala Asia AFC U20 2023 dan tampil penuh di laga terakhir melawan Uzbekistan.
Di panggung selevel Piala Asia AFC U20, Doni Tri Pamungkas menjadi salah satu pemain Indonesia yang jarang kehilangan bola saat mendribel bola menuju pertahanan lawan meski tubuhnya terlihat kurus. Operan-operan kaki kirinya juga sering membuka pertahanan lawan.