Pemain Starter Timnas U20 yang Belum Pernah Main di Liga 1
Belum memiliki menit bermain di Liga 1 tidak berarti pintu tertutup untuk bermain di tim nasional Indonesia.
Ada empat pemain 11 pertama di Timnas U20 pada Piala Asia AFC U20 2023 lalu yang belum memiliki menit bermain di Liga 1.
Mereka adalah kiper Daffa Fasya, gelandang tengah Achmad Maulana, penyerang sisi Hugo Samir, dan bek Sulthan Zaky.
Daffa Fasya bermain penuh dalam tiga pertandingan Indonesia di Grup A Piala Asia AFC U20.
Daffa Fasya kemasukan dua gol saat lawan Irak dan tidak kebobolan ketika melawan Suriah dan tuan rumah Uzbekistan.
Kiper kelahiran 7 Mei 2004 ini melakukan sejumlah penyelamatan gemilang di laga lawan Irak, Suriah, dan Uzbekistan.
Daffa Fasya sudah berstatus pemain tim utama Borneo FC, tapi belum pernah main di Liga 1. Kiper asal Majalengka ini 12 kali menjadi pemain cadangan Borneo FC di Liga 1.
Gelandang Achmad Maulana tiga kali menjadi sebelas pemain pertama di tiga pertandingan Grup A Piala Asia AFC U20.
Achmad Maulana bermain 62 menit melawan Irak dan tampil 90 menit penuh melawan Suriah dan Uzbekistan.
Pemain kelahiran 24 April 2003 ini tampil konsisten di panggung sebesar Piala Asia AFC U20 meski minim pengalaman.
Awalnya Achmad Maulana adalah pemain dari tim akademi (EPA) Persija. Setelah tampil bagus pada TC Timnas U20 di Turki dan Spanyol, Persija mendaftarkan pemain asal Bandung ini untuk Liga 1, tapi sampai sejauh ini belum pernah masuk skuad pertandingan.
Penyerang sisi Hugo Samir menjadi starter di pertandingan Timnas U20 melawan Uzbekistan. Dia bermain 45 menit.
Sebelumnya Hugo Samir menjadi pengganti. Pemain kelahiran 25 Januari 2005 ini bermain sejak menit 46 saat melawan Irak dan sejak menit 13 ketika melawan Suriah.
Hugo Samir berstatus pemain tim akademi (EPA) Persis Solo. Dia belum pernah masuk skuad Persis di pertandingan Liga 1.
Bek tengah Sulthan Zaky menjadi starter di pertandingan pertama melawan Irak, tetapi diganti pada menit 40.
Setelah itu Sulthan Zaky menjadi pemain cadangan di pertandingan melawan Suriah dan Uzbekistan.
Bek kelahiran 23 Maret 2006 ini sudah masuk skuad utama PSM Makassar, tapi belum pernah bermain di Liga 1.