Apakah Timnas akan Melakukan Rotasi Pemain di Laga Kedua Melawan Burundi?
Salah satu yang menarik dinanti dari pertandingan kedua antara Timnas Indonesia melawan Burundi pada Selasa (28/3/2023) adalah siapa saja pemain yang akan dimainkan.
Pada pertandingan pertama melawan Burundi (25/3/2023), Shin Tae-yong total menampilkan 17 pemain. Jumlah itu terdiri dari sebelas pemain starter dan enam pemain pengganti.
Shin Tae-yong untuk pertandingan melawan Burundi memanggil 28 pemain. Dikurang dengan Shayne Pattynama yang belum bisa bermain dan Saddil Ramdani yang cedera dan telah kembali ke Malaysia, berarti ada sembilan pemain yang belum tampil.
Apakah Shin Tae-yong akan melakukan rotasi pada pertandingan kedua di Stadion Patriot Candrabhaga?
“Bisa saja ya melihat langsung di lapangan besok,” kata Shin Tae-yong sebelum sesi latihan di Lapangan Latihan Jakarta International Stadium pada Senin malam (27/3/2023).
Berdasarkan pengalaman di FIFA Matchday September 2022 melawan Curacao, Shin Tae-yong menampilkan sebelas pemain awal yang berbeda pada laga pertama dan kedua.
Saat itu Shin Tae-yong mengubah formasi, dari 3-4-3 di awal pertandingan pertama menjadi 4-4-2 di awal pertandingan kedua.
Dalam daftar sebelas pemain pertama ada tiga nama baru di pertandingan kedua, yakni di posisi kiper (Syahrul Fadil menggantikan Nadeo Argawinata), bek tengah (Rizky Ridho menggantikan Fachruddin Aryanto), dan gelandang serang sayap (Saddil Ramdani)
Sangat mungkin perubahan terjadi pada pertandingan kedua melawan Burundi. Namun seperti kata Shin Tae-yong, tunggu dan lihat saja di Stadion Patriot Candrabhaga.