Timnas Harus Siap Berjuang Habis-Habisan di Piala Asia AFC 2023
Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta Timnas Indonesia berjuang sampai pluit terakhir pada setiap pertandingan di Piala Asia AFC 2023.
Indonesia berada di Grup D Piala Asia AFC 2023 yang akan berlangsung di Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2024.
Semua lawan Timnas berada dalam 100 besar dunia, yakni Jepang (Peringkat 20), Irak (67), dan Vietnam (95). Indonesia sendiri di posisi 149 dalam ranking FIFA edisi April 2023.
Menghadapi lawan-lawan tersebut, Ketum PSSI Erick Thohir menegaskan bahwa Timnas harus siap untuk berjuang habis-habisan.
“Kita sudah tahu kualitas Jepang, levelnya sudah elite dunia, juga dengan Irak dan Vietnam. Seluruhnya adalah tim yang tangguh,” kata Erick Thohir yang bersama pelatih Shin Tae-yong hadir dalam acara undian Piala Asia AFC 2023 di Doha Qatar.
“Tapi semua bisa terjadi dalam 90 menit dan semua dimulai dengan skor 0-0. Kita siap meski tantangannya tidak mudah,” ujar Erick Thohir dalam rilis PSSI.
“Ini adalah keikutsertaan kita kelima kali di Piala Asia dan kita sudah sejak 2007 absen dan baru bisa kembali lagi ke Piala Asia. Kesempatan ini mesti kita manfaatkan dengan berjuang hingga pluit terakhir,” sebut Ketum PSSI.