Komentar kapten Timnas U17 setelah uji coba melawan Eintracht Frankfurt U19
Pemain Timnas U17 mengaku mendapat banyak pelajaran dari pertandingan uji coba melawan Eintracht Frankfurt U19 pada Minggu (8/10/2023).
Dalam pertandingan uji coba yang berlangsung di Frankfurt Jerman tersebut Timnas U17 kalah dengan skor 3-0. Setelah pertandingan kapten Iqbal Gwijangge memberikan komentarnya.
“Kami belajar banyak dari pertandingan ini. Namun, kami jadikan pembelajaran karena bagus juga melawan tim yang lebih kuat,” kata bek tengah asal Papua tersebut, dikutip dari laman pssi.org.
“Kami perlu tahu kelemahan dan kelebihan tim agar dapat terus belajar dan belajar untuk matangkan persiapan Piala Dunia nanti sehingga kami bisa memberikan hasil yang maksimal untuk Indonesia,” ujar Iqbal Gwijangge.
Kekalahan tersebut menjadi yang kedua bagi Timnas U17 selama pemusatan latihan di Jerman. Sebelumnya di uji coba pertama Timnas U17 kalah 0-1 dari TSV Meerbusch U17.
Pada dua pertandingan uji coba lain Timnas U17 meraih kemenangan, yakni 1-0 dari SC Paderborn Youth dan 2-1 atas VFL Osnabruerck U19.