Komentar Marselino Ferdinan setelah bergabung kembali bersama Timnas
Gelandang Marselino Ferdinan sudah bergabung bersama skuad Timnas sejak hari pertama pemusatan latihan di Antalya Turki pada 21 Desember 2023.
Sebelumnya Marselino Ferdinan terakhir kali bergabung bersama Timnas pada Oktober 2023, tetapi dia tidak bermain di dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Brunei karena dalam kondisi cedera.
Sekarang Marselino Ferdinan sudah pulih dari cedera hamstring, yang membuatnya absen bermain di klub KMSK Deinze (Belgia) selama sekitar tiga bulan.
“Puji Tuhan saya kondisinya sangat luar biasa, sangat antusias bergabung dengan tim nasional. Saya berharap kondisi saya akan semakin baik dan baik setiap harinya,” kata Marselino Ferdinan di laman pssi.org.
“Saya yakin dan juga berdoa semoga jauh dari cedera lagi dan yang penting bisa membantu tim. Bisa kembali ke tim itu membuat saya bahagia sekali,” tambah Marselino Ferdinan.
Marselino Ferdinan terakhir kali membela Timnas senior pada pertandingan persahabatan melawan Argentina (19/6/2023) di Senayan Jakarta. Setelah itu pada FIFA Matchday September, dia membela Timnas U23 di Kualifikasi Piala Asia AFC U23 2024 di Solo.
Marselino Ferdinan sudah bermain 14 kali bersama Timnas senior. Dia mencetak dua gol dan satu assist.