Daftar pemain Timnas U17 untuk pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar

Foto: PSSI

Timnas Indonesia U17 memanggil 30 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar pada 15 September – 9 Oktober 2024.

Di Spanyol, Timnas U17 asuhan pelatih kepala Nova Arianto akan mengikuti turnamen Pinatar U16 Super Cup pada 18-21 September 2024.

Turnamen yang berlangsung di Pinatar Arena Football Center di San Pedro del Pinatar, Murcia, Spanyol itu juga akan diikuti oleh Swiss, Kepulauan Faroe, dan Skotlandia.

Setelah di Spanyol, rencananya Timnas U17 akan melanjutkan pemusatan latihan di Qatar. Timnas U17 mengadakan pemusatan latihan untuk persiapan tampil di Kualifikasi Piala Asia AFC U17 2025.

Indonesia berada di Grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara. Kualifikasi akan berlangsung di Kuwait pada 23-27 Oktober 2024.

Berikut daftar 30 pemain untuk pemusatan latihan di Spanyol dan Qatar.

Kiper
M. Nur Ichsan (Asiana)
Dafa Gasemi (Dewa United)
Arya Sheka M. (SKO Solo)
Rendy Razzaqu (Nusantara United)

Bek
I Putu Panji A. (Bali United)
Raihan Apriansyah (Asiana)
Mathew Baker (Melbourne City Australia)
Daniel Alfredo (Asiana)
M. Hendra (PSM)
Ocean Erwin Lim (FC Cardedeu Spanyol)
Ida bagus P. Cahya (Bali United0
Andi Faith (Asiana)
Azizu Milanesta (Asiana)
Fabio Azkairawan (Persija)
Dafa Zaidan (Borneo)

Gelandang
Kevin Aryo Wibowo (CGFA)
Algazani Dwi (Fifa Farmel)
Evandra Florasta (Bhayangkara)
Lucas Lee (De Anza Force Amerika Serikat)
Nazriel Alvaro (Persib)
Tristan Raisa (Asiana)

Penyerang
Fandi Ahmad (Persija)
M. Zahaby Gholy (Persija)
M. Gilang Perdana (PSM)
Kenaro Alfa (Asiop)
M. Aldiyansyah Taher (PPLOP DKI)
Komang Mardian (Bali United)
Naufal A. Hakim (Persebaya)
Fadly Alberto (Bhayangkara)
M. Mierza F (Asiana)

error: Content is protected !!