Kapten Timnas U20 Dony Tri Pamungkas meminta maaf karena gagal di Piala Asia

Kapten Timnas Indonesia U20 Dony Tri Pamungkas meminta maaf kepada masyarakat karena kegagalan Skuad Garuda Nusantara dalam Piala AFC U20 2025 di Shenzhen China.
“Saya mewakili tim menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah mendukung kami. Sekali lagi mohon maaf karena perjuangan kami berakhir dan gagal melaju ke babak delapan besar,” kata Dony Tri Pamungkas, dikutip dari laman pssi.org.
Indonesia dipastikan gagal maju ke perempat final setelah kalah 1-3 dari Uzbekistan pada Minggu 16 Februari 2025 di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium. Sebelumnya di pertandingan pertama grup Timnas U20 kalah 0-3 dari Iran (13/2/2025).
Timnas U20 masih akan memainkan satu pertandingan lagi melawan Yaman yang juga sudah mengalami dua kekalahan. “Untuk pertandingan terakhir melawan Yaman, kami akan berjuang maksimal dan berharap meraih kemenangan,” ujar Dony Tri Pamungkas.
Pertandingan Indonesia melawan Yaman akan berlangsung pada Rabu (19/2/2025) di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium.