Catatan penampilan pemain Timnas di klub luar negeri pada awal pekan (17 Februari 2025)

Catatan singkat mengenai penampilan pemain-pemain Timnas Indonesia bersama klub masing-masing di luar negeri pada awal pekan, Senin 17 Februari 2025.
Jay Idzes
Bermain penuh saat Venezia kalah 2-0 dari tuan rumah Genoa dalam pertandingan Serie A Italia. Jay Idzes kembali menjadi kapten Venezia. Gol-gol Genoa terjadi pada menit 82 dan 86.
“Jay Idzes 5,5 – Dia bertahan cukup baik, tetapi terlalu lemah untuk Pinamonti,” demikian ulasan Tuttoveneziasport.it untuk penampilan kapten Timnas Indonesia itu.
Andrea Pinamonti adalah pencetak gol pertama Genoa. Jay Idzes gagal menutup ruang bagi penyerang Genoa itu untuk dapat melepas tembakan yang menjadi gol.
Nathan Tjoea-A-On
Bermain penuh saat Swansea City U21 menyerah 0-5 dari Queens Park Rangers U21 dalam kompetisi Professional Development League.

Kevin Diks
Mengawali pertandingan dengan duduk di bangku cadangan saat FC Copenhagen bertandang ke markas Randers. Kevin Diks masuk lapangan pada menit 83 menggantikan bek Gabriel Pareira. Saat Kevin Diks masuk, FC Copenhagen sudah unggul 2-1. Kedudukan tersebut bertahan sampai akhir pertandingan.
Justin Hubner
Bermain penuh saat Wolves U21 bermain imbang 1-1 dengan tim tamu West Bromwich Albion U21 dalam pertandingan Premier League 2 (Liga Inggris U21). Dalam pertandingan ini Justin Hubner bermain sebagai bek tengah.
Pemain lain
Ivar Jenner gagal beraksi bersama Jong Utrecht. Pertandingan Keuken Kampioen Divisie (Liga 2 Belanda) antara Jong Utrecht melawan VVV Venlo ditunda karena cuaca buruk.