Timnas Indonesia menjalani latihan di lapangan di Sydney

Timnas Indonesia menjalani latihan di lapangan di Sydney Australia pada Selasa malam 18 Maret 2025 waktu lokal. Timnas akan melawan Australia pada Kamis malam 20 Maret 2025 dalam pertandingan ketujuh di Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 Zona Asia.
Pemain-pemain Timnas sebenarnya sudah tiba di Sydney sejak Minggu dan Senin pagi waktu setempat. Namun tim pelatih yang dipimpin Patrick Kluivert memberikan menu latihan di gym pada Senin. Latihan di lapangan baru dilakukan pada Selasa malam, atau dua hari sebelum pertandingan melawan Australia.
“Finally footbaaaall.” Demikian yang ditulis media sosial @TimnasIndonesia dalam unggahan video yang menampilkan pemain-pemain Timnas memasuki lapangan untuk memulai latihan, pada Selasa malam.
Kondisi ini tentu kurang ideal. Apalagi beberapa pemain juga baru tiba pada hari Selasa, seperti Jay Idzes, Mees Hilgers, Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James. Ditambah lagi Timnas sekarang memiliki pelatih kepala dan tim pelatih yang baru, sama sekali berbeda dari November 2024 ketika Timnas masih dipegang Shin Tae-yong.
Meskipun Patrick Kluivert dan para asistenya berasal dari Belanda, sama seperti mayoritas pemain Timnas yang merupakan pemain binaan sepakbola Belanda, tetap saja perlu ada penyesuaian. Selain itu ada lima pemain yang baru pertama kali bergabung dengan Timnas, yakni Emil Audero, Dean James, Joey Pelupessy, Ole Romeny, dan Septian Bagaskara.
“Alhamdulillah, skuad kita sudah semakin lengkap. Emil dan Joey sudah tiba lebih awal, kemudian Dean tadi pagi. Kami berharap mereka bisa segera beradaptasi dengan tim dan menjalani persiapan dengan baik,” ujar Sumardji, Manajer Timnas Indonesia, dikutip dari laman pssi.org pada Selasa malam WIB.
Setelah latihan pada Selasa malam, sesuai aturan Timnas akan menjalani latihan resmi di arena pertandingan, Sydney Football Stadium, pada Rabu malam 19 Maret 2025.