Timnas mengalahkan Bahrain 1-0 (25 Maret 2025)

Koreografi dari suporter Timnas Indonesia sebelum pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa malam 25 Maret 2025. Foto: Kamustimnas

Timnas Indonesia menang 1-0 dari Bahrain dalam pertandingan kedelapan di Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa malam 25 Maret 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta. Hasil ini membuat Timnas berpeluang untuk masuk empat besar.

Pelatih Patrick Kluivert menampilkan sebelas pertama yang berbeda dari pertandingan melawan Australia. Ada empat perubahan. Rizky Ridho dan Justin Hubner masuk mendampingi Jay Idzes sebagai bek tengah. Joey Pelupessy menggantikan Nathan Tjoe-A-On sebagai penghuni sentra lini tengah bersama Thom Haye.

Ragnar Oratmangoen mengisi lini depan bersama Ole Romeny dan Marselino Ferdinan. Kevin Diks tetap sebagai bek sayap kanan, sementara Calvin Verdonk digeser menjadi bek sayap kiri untuk membuat Dean James duduk di bangku cadangan. Di bawah mistar gawang Patrick Kluivert masih percaya kepada Maarten Paes.

Timnas mengambil tendangan pertama, tapi sayang bola lambung dari belakang kurang tepat. Setelah itu Timnas menekan lagi melalui dua lemparan jauh Kevin Diks, tapi gagal menghasilkan tembakan. Menit 10 Timnas mendapatkan sepak pojok pertama, yang diambil Callvin Verdonk, tapi berhasil ditangkap kiper Ebrahim Lutfalla.

Menit 14, tendangan bebas Thom Haye dari sisi kiri ditepis Ebrahim Lutfalla. Menit 24, Timnas mendapatkan gol pertama melalui Ole Romeny setelah menerima umpan Marselino Ferdinan, yang lepas untuk menerima umpan terobosan Thom Haye. Setelah unggul 1-0, Timnas masih melakukan tekanan ke pertahanan Bahrain, tapi tidak ada yang menghasilkan gol sampai babak pertama selesai.

Pada awal babak kedua, Marselino nyaris menambah gol. Sayang tembakannya menyambut umpan Kevin Diks masih menyamping. Menit 48, Rizky Ridho menyundul keluar bola yang mengarah ke gawang dan sudah tidak bisa dijangkau Maarten Paes. Dalam sekitar 20 menit awal babak kedua, Timnas lebih banyak menunggu dan mencoba melakukan serangan balik.

Serangan cepat Timnas sayangnya belum berhasil, termasuk di menit 66 ketika Kevin Diks sukses mencuri bola dan mengirim bola ke kotak penalti. Sayang tendangan Marselino yang tinggal berhadapan dengan kiper Ebrahum Lutfalla tidak menemui sasaran, bola naik. Menit 78, tendangan Eliano Reijnders di depan gawang dari umpan Ricky Kambuaya juga naik.

Meski menekan Timnas, Bahrain tidak memberikan banyak ancaman bagi gawang Maaten Paes. Meski demikian ada satu sundulan yang masih di samping gawang. Kedudukan 1-0 bertahan sampai akhir laga. Timnas tetap berada di peringkat empat dengan sembilan poin, kalah satu dari Arab Saudi yang berada di posisi tiga. Sementara Australia di peringkat kedua dengan 13 poin.

Data-fakta pertandingan
Indonesia vs Bahrain 1-0
Event:
Matchday 8 Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Waktu: Selasa 25 Maret 2025
Kick-off: 20.45 WIB
Stadion: Utama Gelora Bung Karno Jakarta
Penonton: 69.599
Wasit: Sadullo Gulmurodi (Tajikistan)
Kartu kuning Timnas: Marselino 34′ (Protes ke asisten wasit), Kevin Diks 70′ (Menarik lawan), Maarten Paes 72′ (Mengulur waktu)
Kartu merah:
Tambahan waktu: 1′ dan 4′
Jersey Timnas: Merah-Mera-Merah
Pencetak gol (assist): 1-0 Ole Romeny 24′ (Marselino Ferdinan);

Daftar pemain Timnas: Maarten Paes (kiper); Rizky Ridho, Jay Idzes (Kapten), Justin Hubner; Kevin Diks (Sandy Walsh 74′), Joey Pelupessy, Thom Haye (Ivar Jenner 59′), Calvin Verdonk; Marselino Ferdinan (Eliano Reijnders 74′) Ragnar Oratmangoen (Ricky Kambiaya 74′), Ole Romeny (Ramadhan Sananta 87′)

Daftar pemain cadangan: Emil Audero, Ernando Ari; Jordi Amat, Dean James, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On, Rafael Struick.

Pelatih: Patrick Kluivert (Belanda).

error: Content is protected !!