Yakob Sayuri untuk pertama kali mencetak dua digit gol dalam satu musim di Liga 1

Winger Timnas Indonesia Yakob Sayuri untuk pertama kali dalam karirnya mampu mencetak gol berjumlah dua digit dalam satu musim. Yakob Sayuri mencetak golnya yang ke-10 di Liga 1 musim 2024-2025 pada Jumat (25/4/2025).
Dalam pertandingan melawan tuan rumah Dewa United di Stadion Pakansari Cibinong, Yakob Sayuri mencetak gol balasan 1-1 Malut United di menit 62. Di depan gawang Yakob Sayuri menendang masuk bola umpan lambung dari sundulan Diego Martinez. Malut United menang 1-2 di pertandingan ini.
Masih ada empat pertandingan lagi untuk Malut United di Liga 1 musim 2024-2025. Jadi, Yakob Sayuri masih berpotensi menambah golnya sekaligus mempertajam rekor pribadinya. Sebelum musim 2024-2025, jumlah gol terbanyak yang dicetak Yakob Sayuri dalam satu musim adalah tujuh gol, saat bersama PSM di Liga 1 2022-2023.
Dalam 10 gol di Liga 1 musim 2024-2025, Yakob Sayuri mencetak satu hattrick. Pemain asal Kepulauan Yapen Papua ini mencetak trigol saat Malut United menang 3-1 atas Persis di Stadion Manahan Surakarta pada 12 April 2025. Hattrick itu juga menjadi yang pertama dalam karirnya di Liga 1.