Menanti kegiatan Timnas Indonesia U23

Pada 17-25 Maret 2025 kompetisi Liga 1 berhenti karena ada FIFA Matchday. Pada periode tersebut apakah semua kelompok usia tim nasional Indonesia melakukan kegiatan?
Timnas U17 terbang ke Dubai Uni Emirat Arab pada 15 Maret 2025 untuk mengadakan pemusatan latihan terakhir sebelum tampil di Piala Asia AFC U17. Di Dubai Timnas U17 akan memainkan pertandingan uji coba melawan China (20 Maret), Uni Emirat Arab (26 Maret), dan Australia (29 Maret).
Timnas U20 sepertinya tidak ada pemusatan latihan setelah sebelumnya pada Februari 2025 tampil di Piala Asia AFC U20 di Shenzhen China. Garuda Nusantara tersingkir di fase grup. PSSI belum mengumumkan pengganti pelatih kepala Indra Sjafri.
Timnas senior tampil di pertandingan Grup C babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia di Sydney pada 20 Maret dan Bahrain di Jakarta pada 25 Maret. Pelatih kepala Patrick Kluivert bersama para asistennya dari Belanda akan melakukan debut. Fokus utama di sini. PSSI ingin memanfaatkan momentum bisa meraih tiket Piala Dunia.
Bagaimana dengan Timnas U23? Sejauh ini, sampai Jumat 14 Maret 2025 tidak ada tanda-tanda akan ada pemusatan latihan selama FIFA Matchday Maret 2025. Sebenarnya pelatih kepala Timnas U23 sudah ada, yakni Gerald Vanenburg yang juga menjabat sebagai asisten pelatih di Timnas senior.

Di Belanda, negara asal Patrick Kluivert dan para asistennya, dan juga di hampir semua negara di Eropa, sudah menjadi hal yang biasa ketika FIFA Matchday datang maka semua level tim nasional berkumpul untuk latihan bersama atau mengadakan pertandingan internasional.
Benar bahwa Kualifikasi Piala Asia AFC U23 2026 tidak akan dimainkan dalam waktu sangat dekat. Kualifikasi Piala Asia AFC U23 2026 dijadwalkan pada FIFA Matchday 1-9 September 2025.
Namun negara-negara lain di Asia sudah mulai bersiap. Sebagai contoh, Qatar U23 mengikuti turnamen internasional di Doha pada 19-25 Maret 2025. Pesertanya ada Kroasia, Mesir, Australia, Uni Emirat Arab, dan Thailand. Ya, tim nasional Thailand U23 sudah mempersiapkan diri.
FIFA Matchday sebenarnya bisa dimanfaatkan oeh Gerald Vanenburg yang masih sangat baru di dunia sepakbola Indonesia, untuk lebih mengenal potensi-potensi pemain U23 yang ada di negeri ini. Caranya memanggil para pemain kelahiran 1 Januari 2003 dan setelahnya. Skuad Timnas di Piala AFF 2024 lalu banyak berisi pemain-pemain U23.

Meski demikian, dalam daftar 30 pemain Timnas senior untuk melawan Australia dan Bahrain terdapat enam pemain yang masih bisa bermain bersama Timnas U23. Mereka lahir pada tahun 2003 dan 2004, yakni bek Justin Hubner dan Muhammad Ferarri, gelandang Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan, serta penyerang Rafael Struick dan Hokky Caraka.
Setelah Maret 2025, FIFA MAtchday berikutnya jatuh pada 2-10 Juni 2025. Periode tersebut lagi-lagi penting bagi Timnas senior dalam upaya mewujudkan ambisi lolos ke Piala Dunia. Apakah Gerald Vanenburg masih fokus membantu Patrick Kluivert di Timnas senior pada saat itu?
Harapannya tidak, karena FIFA Matchday berikutnya bertepatan dengan waktu Kualifikasi Piala Asia AFC U23, yakni pada 1-9 September 2025. Waktu tidak banyak lagi. Setelah keberhasilan Garuda Muda menembus semifinal di Piala Asia AFC U23 2024 di Qatar, ada harapan Timnas U23 juga meraih prestasi bagus di Piala Asia AFC U23 2026.
Lepas dari soal prestasi di Piala Asia AFC U23, mengadakan TC untuk Timnas U23 adalah bagian dari pembinaan, bagian dari menyiapkan calon pemain untuk mengisi tempat di Timnas senior.