Di hari ulang tahun PSSI Timnas mengalahkan Uruguay 2-1 (19 April 1974)

Berita di koran nasional, Kompas (kiri) dan Sinar Harapan satu hari setelah Timnas mengalahkan Uruguay 2-1 pada 19 April 1974. Foto: Koleksi Kompas dan Sinar Harapan di Perpustakaan Nasional Indonesia.

Hanya pertandingan persahabatan, tetapi kemenangan Timnas Indonesia ini akan selalu dikenang karena status lawannya dan terjadi di hari ulang tahun PSSI. Berikut ulasan dan data fakta Timnas saat mengalahkan Uruguay 2-1 pada 19 April 1974.

“Hadiah HUT ke-44. PSSI tundukkan Uruguay 2-1,” demikian judul di koran yang terbit sore Sinar Harapan edisi Sabtu 20 April 1974.

Uruguay sedang mempersiapkan diri untuk tampil di Piala Dunia 1974 di Jerman. Namun, pelatih Uruguay Roberto Porta mengatakan timnya tanpa pemain-pemain inti pada pertandingan persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta ini.

Timnas langsung melakukan serbuan-serbuan berbahaya sejak awal pertandingan melalui trio pemain depan Waskito, Risdianto, dan Abdul Kadir dengan dibantu dua gelandang Ronny Pattinasarany dan Anjas Asmara. Sementara Nobon tampil sebagai gelandang bertahan.

Pada menit 30 Timnas mencetak gol melalui kerja sama dari Nobon, Anjas Asmara, Waskito, dan Abdul Kadir. Pemain yang disebut terakhir melepaskan tembakan kaki kiri yang masuk di rusuk kiri gawang Gustavo Fernandez.

Pada babak kedua, setelah melakukan pergantian pemain, Uruguay menekan pertahanan Timnas. Namun dalam keadaan tertekan Timnas justru berhasil mencetak gol pada menit ke-63.

Sebuah umpan panjang dari lini pertahanan menyebabkan Waskito dapat lepas di sisi kanan. Pada saat bersamaan Abdul Kadir dan Anjas Asmara ikut bergerak maju. Mendapat umpan matang dari Waskito, Anjas Asmara melakukan tendangan datar keras yang masuk ke gawang untuk menambah keunggulan Timnas menjadi 2-0.

Setelah itu Uruguay hanya mampu membalas satu kali melalui sundulan Juan Ramon. Dikutip dari koran Sinar Harapan edisi 20 April 1974, saat turun minim ketika Timnas unggul 1-0, ofisial Uruguay meminta kepada PSSI untuk mengadakan pertandingan kedua. Laga kedua digelar pada 21 April 2024 dan Uruguay menang dengan skor 3-2.

Data-fakta pertandingan
Indonesia vs Uruguay 2-1
Event:
Pertandingan persahabatan
Waktu: Jumat 19 April 1974
Stadion: Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta
Wasit: R. Hatta (Indonesia)
Pencetak gol (Assist): 1-0 Abdul Kadir 30’ (Waskito); 2-0 Anjas Asmara 63’ (Waskito); 2-1 Juan Ramon Silva 75’
Pemain Timnas: Ronny Pasla; Sutan Harhara, Subodro, Anwar Ujang (kapten), Rusdi Bahalwan; Ronny Pattinasarany (Widodo), Nobon, Anjas Asmara; Waskito, Risdianto (Andi Lala), Abdul Kadir.

error: Content is protected !!