Shin Tae-yong Meminta Timnas Indonesia U19 Tidak Takut Duluan Melawan Tim yang Kuat
Pelatih tim nasional Indonesia U19, Shin Tae-yong, berharap para pemain skuad Garuda Nusantara tidak takut terhadap tim yang lebih kuat dari mereka.
Shin Tae-yong berkata demikian menjelang pertandingan uji coba Timnas Indonesia U19 melawan tim kuat yang berstatus anggota K-League 1, Daegu FC.
Rencananya Timnas U19 bertemu tim senior lapis kedua Daegu FC pada Rabu (13/4/2022) pukul 15.00 waktu lokal (13.00 WIB) di Stadion DBG Daegu Park, Daegu, Korea Selatan.
“Saya ingin pemain bisa melakukan permainan sesuai yang pelatih inginkan. Kebiasaan pemain saat ini kalau bertemu dengan tim-tim yang lebih kuat dari kita, sudah takut duluan dan tidak bisa bermain dengan kepercayaan diri yang tinggi,” kata Shin Tae-yong di laman pssi.org.
“Jadi semoga saja di pertandingan nanti kepercayaan diri mereka meningkat dan bisa melakukan permainan seperti yang kita inginkan,” ucap Shin Tae-yong.
Pertandingan melawan Daegu FC akan menjadi laga uji coba kesembilan atau yang terakhir bagi Timnas U19 selama pemusatan latihan di Korea Selatan.
Sebelumnya Timnas U19 kalah 1-5 dari Yeungnam University, kalah 0-7 dari Korsel U19, menang 2-1 atas Daegu University, kalah 1-5 dari Korsel U19, seri 2-2 melawan Gimcheon FC, menang 2-0 atas Pohang Steelers U19, menang 2-1 atas Kyungil University, dan kalah 1-5 dari tim senior lapis dua Pohang Steelers.